Alamat      |      jl. Ambunten, desa samaan, kecamatan dasuk, kabupaten sumenep, Madura      | ||
     Tiket masuk      |      Rp 5.000 per orang      | ||
     Jam buka      |      24 jam      |
Rute yang bisa diambil
Hai hai sahabat traveler ,   jumpa lagi nih sama aku .   Nih aku ada info buat kalian yang bingung mau liburan kemana ,   aku kasih saran tempat liburan yang sangat indah dan bakalan memanjakan mata para traveler sekalian .   Tau Madura kan ?   Disana ada pantai yang indah ,   yaitu pantai slopeng .   Pantai ini memiliki pasir putih yang indah dan juga bersih .   Selain itu disini sahabat traveler juga bias berenang atau sekedar bermain air dengan puas karena ombaknya yang tenang dan bersahabat .   Disekitar pantai ini juga terdapat deretan pohon cemara udang yang rindang ,   bisa digunakan untuk berteduh dari panasnya terik matahari sambil menikmati pemandangan pantai yang indah .   Pasti serukan?   Pastinya seru dong .
Tempat ini merupakan wisata yang cocok bagi keluarga ,   terutama bagi anak anak .   Karena disini terdapat pasir yang halus dan mudah dibentuk ,   sangat disarankan membawa ember kecil atau benda yang bisa membentuk pasir sehingga bisa membuat kastil atau berbagai replika lainya dari pasir yang berada disini .
Selain keindahan pantainya disini juga menyediakan wisata kuliner bagi anda pecinta makanan ,   anda tidak perlu repot repot membawa bekal dari rumah karena disini banyak tersedia warung warung makanan khas dari pulau madura seperti Sate ,   Soto ,   Rujak dan gak ketinggalan minuman unik yaitu es dawet + kelapa muda .
nah setelah semua fasilitas yang disuguhkan disini ada satu lagi yang unik pada sore hari ,   Apa Hayoo? ...   Ya ,   Sunset pastinya .   Seperti pantai lain pada umumnya disini anda bisa melihat sunset dengan sangat indah dan jelas ,   apalagi ditemani orang tersayang .   Hehehe ....
Penasaran? Yuk buruan ajak temen ,   pacar ,   keluarga ,   atau siapapun untuk kesini .   Dan jangan lewatkan liburan sahabat travel untuk berkunjung ke pantai yang indah ini yaaaaaaaaa .   Dijamin gak bakalan nyesel deh karena liburan kesini .
via : @DeviNovita
No comments:
Post a Comment